Kakak Beradik Alami Gangguan Jiwa Akibat Kecanduan Gadget di Desa Sruni, Jember.
Riawati _ 6 bulan yang lalu
Lingkaran.id - Miris, sebuah tragedi menimpa keluarga di Desa Sruni, Kecamatan Jenggawa, Kabupaten Jember, Jawa Timur, ketika kakak beradik mengalami gangguan jiwa yang disebabkan oleh kecanduan gadget. Menurut pengakuan Komariah ibu dari kakak beradik tersebut, yang bernama Ernawati berusia (19) tahun dan Syahrul Afandi (17) tahun, telah menghabiskan waktu berjam-jam setiap hari tanpa berhenti pada layar gadget mereka. Viral Wanita Mengamuk Diduga Usai Diintip Petugas SPBUKecanduan ini mengakibatkan kedua kakak beradik tersebut tidak dapat mengenali kedua orang tuanya dan penurunan drastis dalam interaksi sosial mereka, serta perilaku yang aneh pada anak tersebut.Keluarga mereka yang kaget dan khawatir dengan perubahan yang terjadi, segera mencari bantuan medis hingga dukun tetapi belum juga mengalami perubahan. Sederet Fakta Kecelakaan Tragis Bus SMK Lingga Kencana Depok, Berubah Lokasi AcaraLantaran ini pun kedua orang tua mereka membawa ke pengobatan Pj Kesehatan Jiwa Kemuningsari Kidul Jember.Sementara itu, kedua kakak beradik tersebut saat ini sedang menjalani perawatan intensif di sebuah fasilitas Pj Kesehatan Jiwa Kemuningsari Kidul Jember, dengan harapan mereka dapat pulih dan kembali ke kehidupan normal mereka.
Read More Wow! Ternyata Di Indonesia Sudah Ada Minyak Merah
Hera H. Lia 8 bulan yang lalu
Lingkaran.id -Mungkin sebagaian masyarakat terlalu asing mendengar kata minyak merah. Karna minyak yang di konsumsi untuk bahan makanan dominan berwarna kuning.Apa itu minyak merah? Minyak makan merah atau disebut juga sebagai refined palm oil merupakan produk dari minyak sawit mentah (crude palm oil atau CPO) yang setelah proses penyulingan tidak melanjutkan proses-proses selanjutnya.Benarkah Sekarang Harga Minyak Goreng Sesuai Dompet Rakyat ?Minyak ini memiliki warna terang mencolok dan aroma yang kuat. Warna mencolok dari minyak makan merah berasal dari kelapa sawit yang memang berwarna merah tua. Sebab selama proses produksi, minyak makan merah tidak melalui proses penyulingan atau bleaching seperti minyak goreng sawit biasa.Presiden Joko Widodo (Jokowi) baru saja meresmikan pabrik minyak makan merah yang berada di Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara. Dalam peresmian pada Kamis (14/3/2024), Presiden Jokowi berharap pabrik ini dapat memberikan nilai tambah bagi para petani sawit yang ada di seluruh Indonesia.Aksi Kocak Remaja Bangunkan Sahur Warga 'Bangunin Sahur ala DJ'Dalam beberapa hari terakhir, muncul antusiasme yang tinggi dari warganet terhadap kemunculan Minak Merah di media sosial. Postingan tersebut menampilkan tulisan yang berbunyi "Minyak Makan Merah, Tapak Awal Hilirisasi Kelapa Sawit Indonesia".Meskipun mendapat banyak respons positif, sebagian warga net masih bertanya-tanya mengenai apa sebenarnya yang dimaksud dengan "hilirisasi". Hilirisasi merupakan sebuah proses pengolahan dan transformasi suatu bahan baku atau sumber daya alam menjadi produk jadi yang memiliki nilai tambah yang lebih tinggi. Dalam konteks kelapa sawit, hilirisasi dapat merujuk pada berbagai produk turunan dari kelapa sawit seperti minyak makan merah yang dihasilkan dari proses pengolahan kelapa sawit.***
Read More Semangat di Tengah Bencan Banjir, Nikmati Naik Bebek-Bebekan Berukuran Besar
Riawati _ 8 bulan yang lalu
Lingkaran.id - Sebuah video yang diunggah oleh pengguna akun “TikTok @dimskay” sedang menjadi viral di media sosial. Video tersebut menampilkan momen banjir yang dihadapi oleh seorang individu dengan sikap yang penuh kegembiraan, yang kemudian ditulis dalam caption dengan kata-kata "Banjir dibawa happy aja." Dalam rekaman yang beredar luas di berbagai platform media sosial, terlihat seorang tersebut duduk di ban bebek-bebekan besar melalui genangan air yang disebabkan oleh banjir sambil tertawa dan terlihat bahagia. Viral! Perempuan Bermotor Terbang Hingga Tersangkut di GentengVideo tersebut telah mendapatkan perhatian positif dari netizen, yang menilai sikap tersebut sebagai contoh yang baik dalam menghadapi situasi sulit. Banyak yang mengapresiasi kegembiraannya yang tampaknya tidak terpengaruh oleh bencana alam yang sedang terjadi di sekitarnya.“Cuma di Indonesia klu banjir dibawa happy”.“Uniknya orang indo, selalu bisa liat kebahagiaan walau keadaan lagi gak baik,” tulis komentar. Komentar dari netizen juga mencerminkan semangat optimisme dan kekuatan dalam menghadapi tantangan yang dihadapi oleh masyarakat setempat, terutama dalam situasi banjir yang dapat mengakibatkan kerugian dan ketidaknyamanan bagi banyak orang. “Masuk Ramadhan core nih..”“banjir harusnya panik, ini malah dibikin wahana ngakak,” ujar netizen. Viral Pengungsi Rohingya Nyaris Bentrok Saat Pembagian Makanan Saat Berbuka PuasaMeskipun demikian, beberapa netizen juga mengingatkan akan pentingnya tetap waspada dan berhati-hati di tengah kondisi banjir, serta memastikan keselamatan diri sendiri dan orang lain. “Kami dari warga demak mohon doa nya semua, semoga banjir cepat surut dan bisa beraktivitas kembali,” sambung netizen lain.Momen tersebut telah menciptakan suasana positif di media sosial dan menjadi sumber inspirasi bagi banyak orang untuk tetap menjaga semangat dan optimis di tengah-tengah cobaan hidup, untuk tetap bersyukur dan menjalani hidup dengan penuh kegembiraan, meskipun dalam situasi sulit sekalipun. ***
Read More WAH!! Anak- anak Jadikan Banjir Sebagai Wahana Bermain
Hera H. Lia 8 bulan yang lalu
Lingkaran.id -Banjir melanda Jalan Letnan jupri akip Talang Andong, KEC.Banyuasin 1, Sumatera Selatan , minggu (10/03/2024) sore. Banjir yang melanda dusun Talang Andong,KEC.Banyuasin 1 ini sudah hampir 3 hari berlangsung karna pasangnya air yang berasal dari sungai besar jembatan pulau layang desa Sungai Rebo,KEC.Banyuasin 1.Ditambah derasnya hujan yang turun pada malam harinya. Banjir yang menimpa dusun Talang andong sudah berjalan selama 3 hari. Banyak sejumlah anak-anak kecil berdatangan ke lokasi banjir yang cukup dalam atau tinggi tingkat kebanjirannya untuk dijadikan lokasi banjir sebagai tempat bermain.Banjir Sintang tak Kunjung Surut, 124 Ribu Warga Terdampak BanjirMereka tampak asyik sekali dan tak menghiraukan sampah - sampah yang ada akibat banjir tersebut serta betapa kotornya air yang berasal dari sawah yang pernah di tanami padi sebelumnya. Karna mayoritas orang di daerah Talang Andong adalah seorang petani padi,yang mana mereka dapat menghasilkan beras.Anak-anak berenang di lokasi banjir dengan sejumlah rombongan mereka masing-masing, mereka sangat gembira dengan adanya banjir tersebut karna dengan adanya banjir tersebut mereka mendapatkan wahana air gratis yang tidakk jauh dari rumah. Tidak hanya sekedar bermain siram air saja,namun kebanyakan dari anak-anak tersebut tidak ragu untuk menenggelamkan kepalanya. Bahkan sampai mandi sekalipun di lokasi banjir.Akibat Hujan Deras, Banjir Bandang Terjadi Di Lahat Sumatera Selatan“Kejadian seperti ini memang hampir setiap tahun dialami oleh masyarakat dusun Talang Andong” ucap ibu noni seorang warga sekitar.Tetapi banjir tersebut bertahan kurang lebih 3 jam lamanya,setelah itu air akan kembali surut dan kembali banjir pada saat keesokan harinya apabila air di sungai masih pasang atau naik.
Read More Waspada Pohon Tumbang Sebabkan Jalan Rusak, ini Lokasinya!
Riawati _ 8 bulan yang lalu
Lingkaran.id - Insiden pohon tumbang terjadi di Jalan Aibtu Awahab Kertapati 15 ulu, Palembang, mengakibatkan sebagian jalan rusak. Informasi kejadian pada tanggal (2/3/2024) pukul 16.33 WIB. Mang edo saksi mata salah satu warga sekitar mengungkapkan bahwa sebelum tumbangnya pohon tersebut sempat beberapa ranting pohon sudah jatuh lebih dahulu dan kemudian tumbang.Protes KPU: Warga Bakar Ban di Jalan Lintas Minta Pengesahan Hasil Rapat Pleno"Kejadian sore saya melihat beberapa ranting yang jatuh," ujar Mang edo."Iya lalu tak lama kemudian pohon nya roboh, mengakibatkan satu korban luka ketika melintasi jalan tersebut,bahkan bukan hanya menimbulkan korban luka, pohon tumbang itu juga sempat menyebabkan kemacetan dan sebagian jalan rusak," tambahnya.Terungkap! ini Alasan Aksi Brutal Bullying Hingga Keroyok 2 Remaja Perempuan di BatamWarga setempat,sempat meminta untuk segera pohon tersebut ditebang karena sudah condong ke jalan kepada pihak yang berwenang. Warga tidak berani untuk menebang pohon tersebut karena dikhawatirkan dikenakan sanksi."Kami tadi sudah koordinasi dengan dinas PU dan Lingkungan Hidup terkait pohon tumbang tersebut. Jadi saran kami ke instansi tersebut, pohon-pohon yang kiranya akan mengakibatkan tumbang segera dieksekusi agar tidak terjadi korban kembali," jelasnya.***
Read More Apakah Pulau Kalimantan akan Menjadi Singapore Seperti ramalan The Simpson ?
Agung P. Putra 1 tahun yang lalu
Lingkaran id- Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengajak warga Singapura untuk tinggal di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur. Terlebih, kata Jokowi, saat ini harga rumah di Singapura sedang melambung tinggi."Saya tahu, harga rumah di sini akhir-akhir ini sangat tinggi. Mungkin tinggal di Nusantara bisa menjadi pilihan," kata Jokowi sebagaimana disiarkan di Youtube Sekretariat Presiden.Jokowi mengatakan IKN Nusantara akan dibangun dengan konsep kota pintar dan kota hijau dengan 65 persen hutan. IKN juga akan menjadi kota netral karbon pertama di Indonesia, dengan fasilitas pendidikan dan fasilitas kesehatan kelas dunia."Nusantara akan jadi kota yang nyaman untuk ditinggali dan berbisnis," ujar Jokowi.Mancity Imbangi Chelsea di Stamford bridge dengan skor 4 - 4Jokowi menyampaikan pembangunan IKN saat ini sedang berjalan. Menurut dia, infrastruktur dasar dan pusat pemerintahan akan rampung pada tahun depan dengan menggunakan anggaran nasional."Dan untuk sektor swasta di fase awal, kami telah menyiapkan 300 paket investasi dengan nilai total USD2,6 miliar dalam berbagai bidang, perumahan, transportasi, energi, teknologi, dan lainnya," jelas Jokowi.Di sisi lain, dia menuturkan bahwa Indonesia merupakan negara dengan populasi terbesar keempat di dunia. Sehingga, tidak sulit memindahkan masyarakat ke IKN."Lalu, ada pertanyaan tentang level populasi minimal. Jangan khawatir, Indonesia memiliki populasi terbesar keempat, karena tidak akan susah untuk memenuhi kota kelas dunia," kata Jokowi.Selain itu, Jokowi memastikan pemerintah menyiapkan insentif fiskal kepada para investor. Mulai dari tax holiday, non collected PPn, super deduction tax, hingga bea impor."Ada pertanyaan lain tentang insentif. Itu mudah, mudah. Saya juga sebelumnya pebisnis, jadi jangan khawatir," ujar Jokowi.Sebelumnya, sejumlah pengusaha Singapura berminat menjalin kerja sama dan berinvestasi dalam pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara pada sejumlah bidang, antara lain, energi hijau atau energi terbarukan.Seorang Pria Berhasil Diringkus Usai Lakukan Pelecehan Seksual Terhadap Belasan Perempuan Di Bawah UmurSelain itu, kendaraan listrik, transportasi publik, ruang terbuka hijau, sekolah, dan rumah sakit menjadi bidang-bidang yang menarik minat mereka untuk bekerja sama dan berinvestasi."Oleh karena itu, Presiden akan ke Singapura untuk berbicara di forum pengusaha di sana pada tanggal 7 Juni mendatang," kata Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan di IKN Nusantara, Kalimantan Timur, Rabu 31 Mei 2023.Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono telah mengajak 95 orang investor asal Singapura untuk melakukan site visit ke IKN Nusantara di Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur.Para investor Singapura diajak melihat langsung pekerjaan konstruksi di IKN Nusantara. Mulai dari Kawasan Inti Pusat Pemerintahan (KIPP) di zona 1A seperti Titik Nol Nusantara, Sumbu Kebangsaan Barat, dan Hunian Pekerja Konstruksi (HPK) hingga mengunjungi Bendungan Sepaku Semoi.
Read More Pemanfaatan Limbah Plastik Menjadi Karya Seni Serta Dampak Terhadap Lingkungan
Ahmad Rusli 1 tahun yang lalu
Lingkaran.id-Memanfaatkan limbah plastik menjadi karya seni adalah salah satu bentuk upaya untuk mengurangi dampak negatif limbah plastik terhadap lingkungan dan menciptakan kesadaran akan isu lingkungan yang mendesak.Dalam tulisan ini, kita akan membahas tentang bagaimana seniman-seniman kreatif menggunakan limbah plastik untuk menciptakan karya seni yang indah dan berarti.Pemanfaatan Limbah Plastik sebagai Bahan Utama Karya SeniSeniman kreatif telah menemukan cara untuk memanfaatkan limbah plastik, seperti botol bekas, kantong plastik, dan wadah plastik lainnya, sebagai bahan utama dalam karya seni mereka. Mereka menggunakan teknik-teknik seperti pemanasan, pemotongan, melukis, dan menyusun ulang untuk mengubah limbah plastik menjadi patung, lukisan, dan instalasi seni yang menarik.Anak Pinkan Mambo Bongkar Kelakuan Busuk Ayah Tirinya Usai Lecehkan Dirinya Berkali-kaliKampanye Kesadaran LingkunganSelain menciptakan karya seni yang menarik, seniman-seniman ini juga berfungsi sebagai juru bicara untuk isu lingkungan. Karya seni mereka menjadi sarana untuk menyampaikan pesan tentang pentingnya mengurangi penggunaan plastik sekali pakai, daur ulang, dan mengelola limbah plastik dengan bijaksana. Dengan cara ini, seniman-seniman tersebut berperan dalam mengedukasi masyarakat tentang bahaya limbah plastik dan bagaimana setiap individu dapat berkontribusi dalam mengurangi dampaknya.Kolaborasi dengan Komunitas LokalBeberapa seniman berkolaborasi dengan komunitas lokal untuk mengumpulkan limbah plastik. Kolaborasi semacam ini melibatkan partisipasi masyarakat dalam mengumpulkan limbah plastik dan kemudian menyusunnya bersama-sama menjadi karya seni. Selain memberikan dampak positif terhadap lingkungan, kolaborasi ini juga memperkuat ikatan antara seniman dan masyarakat.Pengenalan Sumber Energi TerbarukanSelain menjadi karya seni, beberapa seniman juga menggabungkan elemen sumber energi terbarukan dalam karya mereka. Misalnya, mereka dapat menyematkan panel surya ke dalam instalasi seni yang menggunakan limbah plastik. Ini menunjukkan bagaimana seni dapat berkontribusi dalam memperkenalkan teknologi terbarukan kepada masyarakat.Pameran Seni dan Penjualan untuk AmalSeiring meningkatnya minat masyarakat terhadap isu lingkungan, pameran seni yang menggunakan limbah plastik sebagai bahan utama semakin sering diadakan. Pameran ini tidak hanya menginspirasi orang lain untuk berbuat lebih untuk lingkungan tetapi juga bisa menjadi kesempatan bagi seniman untuk menjual karya-karya mereka dan menyumbangkan hasilnya untuk amal lingkungan atau proyek keberlanjutan lainnya.Viral Sepasang Bule Asik Bersetubuh Di Tepi Pantai Dan Ditonton Banyak OrangPeran Pemerintah dan IndustriUntuk mempromosikan penggunaan kreatif limbah plastik dalam seni, pemerintah dan industri dapat memberikan dukungan kepada seniman-seniman ini dengan memberikan akses ke fasilitas daur ulang, menyelenggarakan kompetisi atau pameran seni berfokus lingkungan, serta memberikan dana atau hibah untuk proyek seni berkelanjutan.Dengan mengubah limbah plastik menjadi karya seni, seniman-seniman ini menciptakan dampak positif dalam mengurangi sampah plastik, meningkatkan kesadaran lingkungan, dan menginspirasi masyarakat untuk berbuat lebih dalam menjaga lingkungan kita. Semoga upaya ini dapat terus berkembang dan menjadi bagian dari solusi untuk masalah limbah plastik di masa depan.***
Read More Tanaman Herbal yang Baik untuk Kesehatan, Membangun Kembali Koneksi dengan Alam
Ahmad Rusli 1 tahun yang lalu
Lingkaran.id-Dalam kehidupan yang sibuk dan sering tergantung pada pengobatan modern, kita sering melupakan kekuatan penyembuhan yang terkandung dalam tanaman herbal.Tanaman herbal telah digunakan sejak zaman kuno untuk menyembuhkan berbagai penyakit dan menjaga kesehatan secara alami.Dalam pembahasan ini, kita akan memahami beberapa tanaman herbal yang baik untuk kesehatan dan manfaat yang mereka berikan.Manfaat Kesehatan yang Luar Biasa dari Konsumsi Buah-Buahan Jahe (Zingiber officinale)Jahe adalah tanaman herbal yang terkenal karena sifat antiinflamasi dan antioksidannya. Jahe dapat membantu mengurangi peradangan, meredakan nyeri sendi, memperbaiki pencernaan, dan meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Anda dapat menikmati jahe dengan membuat teh jahe hangat atau menambahkannya ke dalam masakan dan jus. Kunyit (Curcuma longa)Kunyit telah digunakan secara tradisional sebagai obat antiinflamasi dan antioksidan. Senyawa aktif utama dalam kunyit, kurkumin, memiliki efek antiinflamasi yang kuat dan dapat membantu meredakan nyeri sendi, meningkatkan pencernaan, dan mendukung fungsi hati yang sehat. Anda dapat mengonsumsi kunyit dengan menambahkannya ke dalam masakan, membuat minuman kunyit hangat, atau menggunakan suplemen kunyit. Lidah Buaya (Aloe vera)Lidah buaya memiliki sifat penyembuhan dan pelembap yang luar biasa untuk kulit dan saluran pencernaan. Gel lidah buaya dapat digunakan untuk mengobati luka, luka bakar, jerawat, dan masalah kulit lainnya. Selain itu, lidah buaya juga dapat dikonsumsi secara internal untuk membantu melawan peradangan dalam tubuh, meningkatkan pencernaan, dan mendukung sistem kekebalan tubuh. Peppermint (Mentha piperita)Peppermint dikenal karena sifatnya yang menyegarkan dan dapat digunakan untuk membantu meredakan masalah pencernaan seperti perut kembung, mual, dan gangguan pencernaan lainnya. Minyak peppermint juga memiliki efek antispasmodik, yang dapat membantu mengurangi nyeri otot dan sakit kepala. Anda dapat mengonsumsi peppermint dalam bentuk teh atau menggunakan minyak esensial peppermint untuk pengobatan topikal. Chamomile (Matricaria chamomilla)Chamomile adalah tanaman herbal yang populer untuk meredakan kecemasan, mengatasi masalah tidur, dan meredakan gangguan pencernaan. Teh chamomile memiliki efek menenangkan yang dapat membantu mengurangi stres dan meningkatkan kualitas tidur. Selain itu, chamomile juga memiliki sifat antiinflamasi yang dapat membantu meredakan peradangan dalam tubuh.Lima Buah Yang Baik Dikonsumsi Ketika Berbuka PuasaTanaman herbal memiliki potensi luar biasa dalam menjaga dan meningkatkan kesehatan secara alami. Itulah bebebrapa jenis tanaman herbal yang baik untuk kesehatan yang dapat kamu ketahui manfaat dan jenis nya.***
Read More Mengungkap Keindahan Papua
Ahmad Rusli 1 tahun yang lalu
Lingkaran.id-Papua, provinsi yang terletak di ujung timur Indonesia, mempesona wisatawan dengan keindahan alamnya yang tak tertandingi. Dari pegunungan yang megah hingga terumbu karang yang spektakuler, Papua menawarkan tempat-tempat wisata yang menakjubkan bagi para pengunjung yang ingin menjelajahi keindahan alam yang masih alami.Dalam artikel ini, kami akan memperkenalkan beberapa tempat wisata terbaik di Papua yang akan meninggalkan kesan mendalam.Istana Putin Diserang Drone, Mungkinkah Ulah Ukraina?Raja Ampat - Surga Para Penyelam:Tak ada daftar tempat wisata di Papua yang lengkap tanpa menyebutkan Raja Ampat. Terletak di sebelah barat laut Papua, Raja Ampat menawarkan terumbu karang yang menakjubkan, pulau-pulau karang yang eksotis, dan kehidupan bawah laut yang melimpah. Para penyelam dapat menjelajahi keindahan dunia bawah laut yang belum terjamah dan menyaksikan spesies langka seperti ikan pari manta dan hiu paus.Baliem Valley - Jejak Budaya Papua:Baliem Valley terletak di dataran tinggi Jayawijaya dan merupakan rumah bagi suku Dani yang terkenal. Tempat ini menawarkan pengalaman budaya yang tak terlupakan dengan menyaksikan tradisi dan kehidupan suku asli Papua. Anda dapat menyaksikan upacara adat, trekking ke desa-desa suku, atau mengikuti Festival Lembah Baliem yang menampilkan pertunjukan seni tradisional.Pantai Pasir Putih Yenwaupnor:Pantai Yenwaupnor, yang terletak di dekat Kota Jayapura, memukau dengan pasir putihnya yang bersih dan air lautnya yang jernih. Tempat ini adalah surga bagi para penggemar pantai yang mencari ketenangan dan keindahan alam yang masih alami. Anda dapat berenang, berjemur, atau hanya menikmati panorama alam yang menakjubkan.Taman Nasional Lorentz - Keanekaragaman Hayati yang Menakjubkan:Taman Nasional Lorentz, yang merupakan Situs Warisan Dunia UNESCO, adalah surga bagi para pecinta alam dan penjelajah. Dengan luas lebih dari 2,4 juta hektar, taman nasional ini menawarkan keindahan alam yang tak tertandingi, termasuk pegunungan yang menjulang tinggi, hutan hujan tropis yang lebat, dan satwa liar yang langka seperti burung Cendrawasih.Pulau Biak - Pesona Pantai dan Budaya:Pulau Biak, yang terletak di Teluk Cenderawasih, memikat wisatawan dengan pantai-pantainya yang mempesona. Pasir putih, air laut yang jernih, dan terumbu karang yang indah menciptakan pemandangan yang menakjubkan. Selain itu, Anda dapat menjelajahi budaya lokal.Lima Tempat Wisata Yang Wajib Kamu Kunjungi Di Nusa Tenggara Timur (NTT)Itulah beberapa tempat wisata yang ada di tanah papua yang perlu kamu ketahui.***
Read More Mengapa Tren Gaya Hidup Sehat Penting dan Bagaimana Memulainya
Ahmad Rusli 1 tahun yang lalu
Lingkaran.id-Pada era modern saat ini, masyarakat semakin sadar akan pentingnya gaya hidup sehat dan keberlanjutan. Tren ini didorong oleh keinginan untuk hidup lebih sehat, serta kepedulian terhadap lingkungan kita.Dalam artikel ini, kita akan membahas mengapa gaya hidup sehat dan keberlanjutan penting, serta bagaimana cara memulainya.Ulasan Fakta Kopi Membuat Pikiran Lebih TenangMengapa Gaya Hidup Sehat dan Keberlanjutan Penting? Menjaga KesehatanGaya hidup sehat, termasuk konsumsi makanan sehat dan olahraga secara teratur, dapat membantu menjaga kesehatan tubuh. Hal ini dapat mencegah berbagai penyakit, seperti penyakit jantung, diabetes, dan obesitas. Meningkatkan Kualitas HidupGaya hidup sehat juga dapat meningkatkan kualitas hidup kita. Dengan menjaga kesehatan tubuh, kita dapat merasa lebih energik dan produktif sepanjang hari. Selain itu, gaya hidup sehat juga dapat membantu mengurangi stres dan meningkatkan kesehatan mental. Peduli terhadap LingkunganGaya hidup keberlanjutan adalah cara untuk hidup secara bertanggung jawab terhadap planet kita. Dengan mengurangi konsumsi bahan kimia berbahaya, penggunaan energi bersih, dan mendukung produk yang diproduksi secara etis dan berkelanjutan, kita dapat membantu menjaga planet kita untuk generasi berikutnya.Bagaimana Memulai Gaya Hidup Sehat dan Keberlanjutan? Konsumsi Makanan SehatMulailah dengan memilih makanan sehat, seperti buah dan sayuran segar, biji-bijian, dan protein nabati. Hindari makanan olahan dan jajanan yang tinggi gula dan lemak jenuh. Olahraga Secara TeraturOlahraga secara teratur dapat membantu menjaga kesehatan tubuh dan meningkatkan kesehatan mental. Mulailah dengan olahraga ringan seperti jalan kaki, bersepeda, atau yoga, dan naikkan intensitasnya secara bertahap. Kurangi Penggunaan PlastikPlastik adalah bahan yang sulit terurai dan berkontribusi pada masalah sampah dan polusi di lingkungan kita. Kurangi penggunaan plastik dengan membawa botol minum dan tas belanja yang dapat digunakan berulang kali. Dukung Produk BerkelanjutanPilih produk yang diproduksi secara etis dan berkelanjutan, seperti pakaian organik dan produk perawatan kulit yang bebas dari bahan kimia berbahaya. Belilah produk lokal untuk mengurangi dampak pengiriman jarak jauh.Berbicara Tentang Gangguan Makan Dan Pola Pikir Dalam PsikologiDalam kesimpulannya, gaya hidup sehat dan keberlanjutan adalah tren yang semakin populer dan penting di era modern ini. Dengan mengadopsi gaya hidup sehat, kita dapat menjaga kesehatan tubuh kita.***
Read More