ThinkEdu

Waspada Modus Penipuan Salah Transfer, Atasi Dengan Cara ini

Waspada Modus Penipuan Salah Transfer, Atasi Dengan Cara ini
Foto : Freepik
Lingkaran.id - Baru-baru ini, masyarakat dihebohkan dengan munculnya modus penipuan baru yang memanfaatkan transfer salah kirim. Kapolrestabes Palembang, Kombes Pol Harryo Sugihhartono, mengingatkan agar warga tidak langsung merasa senang jika menerima sejumlah uang dari seseorang yang mengaku salah transfer.

"Jika kita mengalami kejadian di mana seseorang menghubungi dan mengaku telah salah transfer ke rekening kita, apa yang harus dilakukan? Intinya, jangan terlalu senang dan tetap selalu fokus," kata Kombes Pol Harryo Sugihhartono pada Rabu, 19 Juni 2024.


5 fakta yang menunjukan ekonomi sedang tidak baik-baik saja

Kombes Pol Harryo menambahkan bahwa banyak masyarakat yang masih bingung tentang langkah yang harus diambil jika menghadapi situasi seperti ini.

"Jangan panik. Hal pertama yang harus dilakukan adalah jangan menggunakan dana yang ditransfer. Kumpulkan bukti salah transfer seperti screenshot dari HP, pesan WhatsApp, dan lainnya," jelasnya.

Langkah selanjutnya adalah melaporkan kejadian tersebut kepada pihak berwajib dan meminta surat tanda terima laporan dari polisi.

"Setelah itu, laporkan ke bank dan ajukan penahanan dana, bukan pemblokiran tabungan, atas transfer dana dari oknum tersebut. Penahanan dana akan dilakukan sampai ada kejelasan tentang siapa pihak yang bertanggung jawab," tambahnya.

Sepasang Kekasih ini Diringkus Usai Curi Sepeda Motor dan 3 Ekor Anjing

Kombes Pol Harryo juga menekankan agar tidak perlu khawatir jika dihubungi atau diteror oleh seseorang yang mengaku sebagai debt collector.

"Cukup informasikan bahwa kita tidak menggunakan dana tersebut dan tidak pernah mengajukan pinjaman. Abaikan telepon dari debt collector dan blokir jika perlu," tutupnya.***

Berita Lainnya
Video Lingkaran
Berita Populer Bulan ini
Bina Husada
Berita Terbaru
Pilih yang terbaik