Maia Estianty Ceritakan Pengalaman Pahit Sulit Bertemu Anak
Padel M. Agam 3 tahun yang lalu
Lingkaran - Lika-liku kehidupan yang dirasakan oleh musisi senior cantik tanah air Maia Estianty yang akrab dipanggil Bunda Maia telah merasakan pahitnya kehidupan, ia membagikan pengalaman hidupnya begitu sulitnya bertemu dengan ketiga putranya setelah berpisah dengan sang mantan suami Ahmad Dhani.BCL Positif Covid-19. Jerinx SID : Jangan Jadikan Bali Kambing Hitam!Dalam kesempatannya kali ini Bunda Maia menceritakan pengalamannya yang masih teringat jelas di dalam ingatan, pengalaman tersebut tepatnya pada saat putra pertamanya Al-Ghazali berulang tahun.“Momen (paling berat) itu waktu Al-Ghazali tiup lilin, aduh aku sampai hari ini enggak mau lihat itu lagi, sedih gitu lohhh,” ungkap ibu tiga anak ini di kanal YouTube The Sungkar Family.==break here==Pada saat ingin merayakan ulang tahun anaknya tersebut, Bunda Maia harus berusaha keras untuk dapat bertemu dan banyak sekali drama yang terjadi dari melompat pagar hingga ke kepolisian.Ayah Rozak Dituding Lakukan Body Shaming Demi Bela Ayu Ting Ting“Karena perjuangan untuk ulang tahun anakku itu, aku harus lompat pagar dulu, itu harus ada dramalah, drama yang keras gitu. Sampai kasusnya ke kepolisian. Itu momennya sangat dramatik banget, sampai hari ini enggak mau lihat tayangannya sendiri” jelas istri Irwan Mussry.Pelantun lagu 'Karena Dia' juga mengungkapkan bahwa tanpa ketiga putranya dia tidak akan berarti dan kehidupannya akan seperti biasa-biasa saja. “Buat aku, mereka (anak-anak berarti banget). Bayangkan aku tidak ada mereka, garing banget hidup aku,” tutup Maia Estianty. ***
Read More Ayah Rozak Dituding Lakukan Body Shaming Demi Bela Ayu Ting Ting
Padel M. Agam 3 tahun yang lalu
Lingkaran - Lantaran Ayu Ting Ting sering dituding sebagai plagiat dalam berbusana dan fashion, sang ayah tidak hanya tinggal diam melihat anaknya diserang oleh netizen beberapa waktu lalu. Penampilan Ayu sering sekali dibanding-bandingkan dengan istri dari Raffi Ahmad yaitu Nagita Slavina oleh netizen Indonesia.Keluarga Zaskia Adya Mecca Positif Covid-19Tudingan plagiat tersebut membuat media sosial Ayu Ting Ting dibanjiri komentar-komentar negatif oleh netizen, rupanya sang ayah yang akrab dipanggil ayah Rozak ikut meradang melihat hal tersebut. Sang ayah menegaskan bahwa anaknya tidak pernah meniru gaya siapapun kecuali mengikuti fashion gaya korea.“Ayu enggak pernah plagiat sama orang. Dia memang dari dulu suka artis Korean Style. Lihat dulu keadaan badannya. Cocok enggak yang diplagiatin sama anak saya,” tegas Rozak pada program Kiss.BCLPositif Covid-19. Jerinx SID : Jangan Kambing Hitamkan Bali!Rozak pun tidak hanya menjelaskan mengenai gaya yang dikenakan Ayu, namun ia juga mengungkapkan mengenai kecantikan anaknya dan betuk tubuh yang dimilikinya. Hal ini membuat Ayah Rozak dituding telah melakukan body shaming terhadap Nagita karena geram dibanding-bandingkan dengan anaknya“Kalau anak saya mah benar-benar cantik. Badannya juga bagus, siapa dulu yang diplagiatin? ngaca dulu kali,” kata Kakek Bilqis ini. ***
Read More BCL Positif Covid-19. Jerinx SID : Jangan Jadikan Bali Kambing Hitam!
Padel M. Agam 3 tahun yang lalu
Lingkaran - Perseteruan antara Bunga Citra Lestari yang kerap disapa BCL dan Jerinx SID terlihat jelas dari berbalas komentar hingga mengeluarkan pernyataan yang saling sindir di Instagram. Berawal dari Jerinx yang menanggapi postingan BCL dengan mengeluarkan statementnya mengenai Bali yang telah di kambing hitamkan atas terpaparnya Covid-19 yang tengah dialami BCL.Positif Covid-19. Bunga Citra Lestari : Jangan Anggap Enteng“Jangan kau jadikan Bali Kambing hitam ya! kau enak-enakan liburan ke mari, setelah puas kau malah bangga dicovidkan. Rakyat bali sudah terlalu melarat untuk drama-drama covid ala seleb ibu kota,” ujar Jerinx dikolom komentar.Tidak terima dengan statement yang diberikan oleh Jerinx kepada dirinya atas tuduhan tersebut membuat BCL mengklarifikasi mengenai hal tersebut yang menyatakan bahwa ia tidak pernah mengeluarkan statement tersebut.==break here==“Saya tidak pernah mengeluarkan statement bahwa saya terpapar covid-19 dikarenakan sehabis liburan dari Bali,” ungkap BCL.BCL juga mengunggah postingan terkait hal tersebut dengan memceritakan kronologi perjalanannya sampai dinyatakan dirinya positif covid-19 dengan menambahkan statement untuk lebih cerdas dan bijak dalam mengeluarkan statement.Keluarga Zaskia Adya Mecca Positif Covid-19“Marilah kita menjadi orang yang lebih cerdas dan bijak..love spread love not hate” tulis BCL.Merasa postingan yang diunggah oleh BCL untuk dirinya, Jerinx pun kembali memberi balasan kepada BCL di kolom komentar Instagram BCL. Jerinx yang memberikan statement bahwa postingan tersebut basi.“Oh, I see, Jadi kau cerdas, ya? Basi,” tulis sang drummer superman Is Dead. ***
Read More Keluarga Zaskia Adya Mecca Positif Covid-19
Padel M. Agam 3 tahun yang lalu
Lingkaran - Penularan virus corona semakin meningkat di Indonesia. Banyak dari selebriti tanah air yang ikut terpapar Covid-19 salah satunya keluarga dari Zaskia Adya Mecca, Kabar ini diungkapkan langsung oleh Zaskia melalui postingan di instagram pribadinya yang menceritakan kronologis terpaparnya virus corona. Positif Covid-19. Bunga Citra Lestari : Jangan Anggap Enteng“Mari ku mulai perjalanan Covid yang kena ke Syabil, Kala, dan mba ina ini...sampai Jogja kamis malam, kami semua sehat wal afiat,” tulis Kia di postingannya pada hari Selasa, (15/6/21).Diceritakannya, Keluarganya telah menerapkan keamanan yang ketat dan telah mengikuti protokol kesehatan pada saat perjalanan menuju ke Jogja namun keluarganya masih bisa terpapar virus corona.“Diperjalanan supir bus sudah diswab negatif, 2x rest area hanya untuk ke toilet dan 1x shalat..toilet sepi, semprot2 selalu dan shalat di teras masjid yang sepi juga terbuka,” ujar istri Hanung ini.==break here==Dilanjutkannya, sebelum mengetahui keluarganya terpapar virus corona, Syabil anak Zaskia merasakan demam dan mengeluh pusing.“Sabtu subuh Syabil pindah kamar ku ngeluh demam dan pusing hebat..ku kasi obat. Minggu Syabil masih demam jadi ku putuskan swab antigen, dia positif langsung serumah di swab,” lanjut Zaskia.Kondisi Paula Verhoeven Jalani Isolasi MandiriTidak hanya melakukan tes swab pada keluarganya, Zaskia juga melakukan tes PCR untuk mendapatkan hasil yang lebih akurat.“Keluarlah hasil positif lain di Kala, Syifa dan mba Ina. Kami lanjut PCR dan 4 orang tersebut tetap positif, alhamdulillah yang lain negatif (Kaba, Bhre, Kama) ga ikut cek karena masi kecil banget,” sambung Zaskia. ***
Read More Positif Covid-19. Bunga Citra Lestari : Jangan Anggap Enteng
Padel M. Agam 3 tahun yang lalu
Lingkaran - Kabar tidak bahagia datang dari penyanyi cantik Bunga Citra Lestari (BCL) atau akrab disapa Unge yang terpapar virus corona, hal ini dikonfirmasi langsung oleh Unge melalui unggahan di Instagram pribadinya yang sedang menggunakan masker.“Saya baru saja mendapatkan hasil tes hari ini dan dinyatakan positif virus corona,” tulis BCL.Kondisi Paula Verhoeven Jalani Isolasi MandiriSaat ini, ibu kandung Noah itu sedang menjalani isolasi mandiri guna memulihkan kondisinya agar dapat pulih dari sakitnya. “Saya dalam kondisi isolasi mandiri sekarang dan insyaAllah akan segera pulih sepenuhnya,” ujar pelantun Cinta Sejati.BCL juga mengungkapkan untuk tetap melakukan dan mematuhi protokol kesehatan yang diberlakukan dan tidak menganggap remeh penularan virus corona sehingga akan menekan angka penularan virus corona.Tasya Karmila: Masih Beresiko!Dilanjutkannya, Unge berpesan kepada masyarakat untuk menjaga kesehatan agar tetap aman dan memperhatikan imun tubuh untuk melindungi diri sendiri dan orang-orang di sekitar kita.“Saya mendorong semua orang untuk mempraktikkan seluruh protokol kesehatan agar tetap sehat dan aman, Tolong jagalah dirimu dan orang-orang yang kamu cintai. Bentuklah kekebalan tubuhmu dan jangan anggap enteng penyakit ini," pesannya. ***
Read More Hubungan Asmara Iqbaal Diisukan Kandas
Padel M. Agam 3 tahun yang lalu
Lingkaran - Jalinan asmara aktor muda Iqbaal Ramadhan dengan sang kekasih Zidny Lathifa tengah menjadi perhatian publik dikarenakan hubungan sepasang kekasih ini diisukan sedang tidak baik-baik saja. Hal ini terlihat dari unggahan Iqbaal di akun media sosialnya.Prosesi Lamaran Rizky Billar dan Lesti Kejora “Telah Menemukan Wanita yang Tepat”“I am done,” tulis pemeran Dilan di akun Twitter pribadinya pada hari Minggu, (13/6/21).Postingan yang mendapat lebih dari 2000 komentar dan lebih dari 30 ribu penyuka ini semakin membuat warganet penasaran mengenai hubungan mereka. Jalinan asmara yang telah dijalin sejak bangku Sekolah Menengah Pertama kemudian sempat putus dan kembali lagi menjalin hubungan asmara membuat kebanyakan warganet mengidolakan pasangan ini. “Best couple padahal, doa terbaik untuk kalian,” ujar salah satu warganet di kolom komentar.Barbie Kumalasari Dapatkan Kekasih Baru : Berondong dan Pengusaha MudaSalah satu personil Coboy Junior ini juga tampak behenti mengikuti akun Instagram Zidny. Selain itu, di feed Instagramnya juga sudah tidak ada lagi foto-foto kebersamaan dengan kekasihnya. Sedangkan di akun pribadi Zidny masih tersimpan manis foto-foto mereka berdua meskipun tidak ada lagi nama Iqbaal di daftar followingnya.Dikabarkan kandasnya hubungan asmara sepasang kekasih ini membuat banyak warganet sedih dan kecewa.“Ahh ikut sedih, padahal suka sama mereka. Suka sama ZIdny yang kelihatannya anaknya biasa aja dan sederhana banget,” tulis salah satu warganet. ***
Read More Ussy Sulistiawaty Gabung Arisan Tas Mewah
Padel M. Agam 3 tahun yang lalu
Lingkaran - Kegiatan baru yang ditekuni oleh salah satu artis tanah air Ussy Sulistiawaty yakni bergabung dalam kegiatan sosialita yaitu Arisan by Angie yang merupakan kumpulan pengusaha tajir. Ussy bukan hanya sekedar bergaya namun dirinya menabung agar mendapatkan tas branded tersebut. Cinta Laura Jarang Belanjakan Barang Branded. Selebtwit : Buka Instagramnya!“Tidak, aku emak-emak. ini investasi betul. Jadi bukan sekedar gaya-gayaan, tapi sebenarnya untuk investasi,” ungkap Ussy.Alasan Ibu Sheva ini bergabung dengan arisan sosialita ini bukan untuk sekedar ikut-ikutan melainkan banyak manfaatnya seperti memperluas jaringan dengan memperbanyak teman sekaligus berinvestasi.“Satu, nambah teman silaturahmi, pas datang banyak yang kenal ngobrol-ngobrol jadi kenal. kalau kita banyak temen itu kita bisa ketemu lagi ketemu lagi. Satu musuh saja buat aku sudah kebanyakan. Jadi lebih baik banyakin temen dari berbagai kalangan” ujarnya.==break here==Istri dari presenter sekaligus aktor Andika Pratama mengungkapkan telah merasakan manfaat mengikuti arisan tas mewah karena lebih menjanjikan tidak seperti arisan pada umumnya namun seperti investasi.Nagita Slavina Tak Kenakan Nama Suami dibelakangnya, Ini Alasannya“Jadi kalau perempuan sudah tau tas ini bisa investasi, aku yakin dari pada beli tanah di mana-mana mending ini. Aku ngomong ini sebagai pemakai, pencinta dan sudah mendapatkan manfaatnya,” tegas Ussy.Angie juga menjelaskan bahwa mengikuti arisan ini memiliki keuntungan yang tinggi dilihat dari harga tas yang semakin lama akan semakin tinggi harganya.“Tas ini memang makin lama makin tinggi harganya, kayak emas naik terus, itu untungnya kalau punya dan bisa jadi investasi,” sambung pengusaha tajir yang berada di samping Ussy. ***
Read More Dewi Persik Sebut Denise Chariesta: Bukan Bocil Ternyata Penipu
Padel M. Agam 3 tahun yang lalu
Lingkaran - Dewi Persik atau DP nampaknya tidak tinggal diam setelah Denise mengunggah video yang berisi tentang tidak ingin meladeni dan menenggelamkan karir sang pedangdut senior, ia pun langsung membuat balasan melalui unggahan video di halaman instagram pribadinya yang mengungkapkan bahwa sang selebgram adalah sosok penipu.Denise Chariesta Ingin Akhiri Konflik: Tenggelamkan Karir Dewi Persik“Tiba-tiba aku lihat disalah satu instagram oh...ini namanya. Ternyata penipu ya, berarti bukan bocil dong, dia berarti pintar banget berarti sudah ya. oh my God,” ujar pelantun mimpi manis tersebut.DP pun menjelaskan alasannya begitu marah kepada Denise sambil memperlihatkan bebebrapa bukti sejumlah kesaksian berupa jejak digital video pembeli di toko bunga milik sang selebgram yang merasa tidak puas dan ditipu.==break here==“ini juga katanya ditipu, oh my God. Coba kayak gimana ini? astagfirullahaladzim. Kalau orang baik wajar lagi emosi, ya kan?, tiba-tiba ada yang menghina dia apalagi menghina almarhum bapaknya” tegas Mami DP.Musisi Inisial AN Ditangkap PolisiMenurut DP berbicara kotor itu wajar saja ketika sedang emosi beda halnya dengan Denise yang tidak mengeluarkan kata-kata kotor tapi penuh dengan drama dengan cara berbicara halus dan menempatkan diri sebagai korban.“Nah kalau ini memang enggak pernah ngomong kotor karena memang dramanya dia kelihatan ngomongnya halus. Ya biasa, Playing Victim mending ngomong kotor tapi pas lagi emosi tapi pas lagi emosi, tapi dalam kehidupan sehari-hari enggak ngmong kotor,” ujar bintang tali pocong perawan tersebut. ***
Read More Markis Kido Legendaris Bulutangkis Indonesia Meninggal Dunia
Padel M. Agam 3 tahun yang lalu
Lingkaran - Kabar duka datang dari mantan pebulutangkis ganda putra tanah air, Markis Kido. Pria kelahiran 1984 ini meninggal dunia di usia 36 tahun. Kabar duka ini dikonfirmasi langsung oleh mantan pemain bulutangkis sekaligus presenter olahraga Yuni Kartika di halaman Twitter pribadinya pada hari Senin, (14/6/21)Eriksen Tersungkur Saat Laga Denmark vs Finlandia“BREAKING NEWS!! Telah meninggal dunia salah satu pebulutangkis terbaik tanah air “Markis Kido”. Semoga amal dan ibadahnya diterima disisi Tuhan YME!! Amin. Selamat jalan Markis Kido...,” tulis Yuni.Meninggalnya Markis Kido membuat kehilangan yang sangat mendalam bagi pecinta bulutangkis tanah air namun belum diketahui lebih jelas penyebab meninggalnya.Awal mulai karir Markis Kido dimulai pada tahun 2005 berpasangan dengan Hendra Setiawan. Pemain ganda putra andalan Indonesia ini banyak membawa pulang medali antara lain 7 medali emas SEA Games, memenangkan BWF World Championship di Kuala Lumpur pada tahun 2007, Olympiade tahun 2008, Asian Games 2010 dan 10 Superseries titles.***
Read More Musisi Inisial AN Ditangkap Polisi
Padel M. Agam 3 tahun yang lalu
Lingkaran - Kabar tidak mengenakkan datang dari salah satu musisi ternama tanah air Erdian Aji Prihartanto atau yang akrab dipanggil Anji, ia ditangkap terkait kasus penyalahgunaan narkotika. kabar ini disampaikan langsung oleh Kombes Ady Wibowo Kapolres Metro Jakarta Barat.Denise Chariesta Ingin Akhiri Konflik: Tenggelamkan Karir Dewi Persik“Ya Anji,” ujar Kombes Ady Wibowo.Penangkapan pelantun ternyata cinta dilakukan di rumahnya kawasan Cibubur, pada Jum’at malam (11/6/21), pada saat penggeledahan petugas menemukan barang bukti narkotika berupa ganja dikediaman sang musisi tersebut. ==break here==“Barang bukti narkotika yang kami duga ganja ditemukan dikediamannya,” ungkap Kanit 1 Narkoba, AKP Harry Gasgari, di Polres Metro Jakarta Barat pada hari Minggu (13/6/21).Gofar Hilman Lakukan Pelecehan Seksual. Nikita Mirzani : Perempuannya Juga Mau!Setelah terjadinya penangkapan pihak kepolisian hanya menyebutkan inisial AN yang merupakan seorang musisi ternama yang sedang dalam pemeriksaan intensif.“AN yang merupakan seorang publik figur yang memiliki pekerjaan musisi,” ungkap Herry. ***
Read More Prosesi Lamaran Rizky Billar dan Lesti Kejora “Telah Menemukan Wanita yang Tepat”
Padel M. Agam 3 tahun yang lalu
Lingkaran - Prosesi lamaran Rizky Billar dan Lesti Kejora yang berjalan dengan sangat hikmat. Dilangsungkan acara kedua prosesi lamaran yang disiarkan langsung oleh Indosiar di Gedong Putih, Bandung, Jawa Barat pada hari Minggu (13/6/21).Rizky Billar dan Lesti Kejora Tak Sebarkan Undangan Pernikahan. Kenapa?Billar menyatakan bahwa menikah muda adalah salah satu wacana yang ia miliki dari beberapa tahun belakangan. Wacana ini akhirnya dapat terealisasikan setelah bertemu Dede sebagai wanita yang tepat telah hadir didalam kehidupannya.“Cita-cita menikah muda sudah saya wacanakan sejak beberapa tahun lalu. Namun saya belum menemukan yang tepat. Sampai pada hari ini tiba, saya memutuskan bahwa saya sudah menemukan wanita yang tepat, insyaallah,” ungkap Billar.Terdapat beberapa pesan yang disampaikkan oleh Billar kepada sang calon mertua pada saat prosesi lamaran berlangsung, ia mengungkapkan bahwa tidak dapat menggantikan posisi sosok seorang ayah kepada anak perempuannya dan akan berusaha sekuat tenaga dalam membahagiakan calon istrinya.“Ada dua pesan yang ingin saya sampaikan kepada seorang ayah. Saya, anak biasa ini enggak akan mampu menggantikan cinta pertama putri kepada ayahnya, namun insyaallah perjalanan saya lebih mudah karena saya akan meneruskan apa yang telah ayah berikan kepada putrinya” ungkap Billar.“Kedua, saya tidak berjanji akan membahagiakan putri Bapak, tapi saya akan berusaha semampu saya untuk membahagiakannya,” tegas Billar.==break here==Pada akhirnya Billar meminta izin dan doa restu kepada Allah dan keluarga untuk dapat meminang kekasih hatinya untuk dijadikannya sebagai istri dan menjalani bahtera berumah tangga bersama Lesti.Rizky Billar dan Lesti Kejora Tak Sebarkan Undangan Pernikahan. Kenapa?“Sekiranya dengan izin Allah, dengan izin Bapak, Dede, semoga saya dan keluarga saya nanti bisa jadi bagian dari keluarga Bapak juga. Saya ingin menyempurnakan sebagian agama saya, ingin menikah, saya ingin kita dalam ikatan pernikahan,” ungkapnya.Setelah mendapatkan izin dan doa restu yang telah diberikan oleh orang tua, Lesti akhirnya menerima lamaran kekasih hatinya tersebut.“Bissmillahirrahmanirrahim, iya Dede terima” jawab pelantun kejora. ***
Read More Denise Chariesta Ingin Akhiri Konflik: Tenggelamkan Karir Dewi Persik
Padel M. Agam 3 tahun yang lalu
Lingkaran - Perseteruan yang tengah terjadi antara selebgram sekaligus tiktokers Denise Chariesta dengan penyanyi dangdut senior Dewi Persik yang akrab dipanggil Mami DP tengah menjadi perhatian publik. perseteruan yang terjadi kini memasuki babak baru, sang selebgram ingin mengakhiri perseteruan tersebut, karena ia beranggapan sudah tidak mendidik.Dewi Persik Tantang Denise Chariesta di Ring Tinju“Oke guys, jadi gini ya ini tuh sudah sangat amat makin tidak mendidik, si tante itu.Gue kasihan sama masyarakta sama netizen yang nonton ini tuh terlalu banyak,” ungkap Denise dihalaman instagram pribadinya (12/6/21).Labrakan yang dilakukan oleh pelantun mimpi manis itu ditujukan kepada Denise berisi sindiran hingga cacian dan makian tentang dirinya, tak hanya sampai disini Mami DP pun mendatangi kediaman sang selebgram tersebut bersama Lucinta Luna, namun hal tersebut sia-sia dikarenakan Denise tak berada dirumah pada saat itu.==break here==Sang selebgrampun enggan menganggapi labrakan yang ditujukan Mami DP dibeberapa sosial media seperti TikTok dan Instagram.“Sudah gitu, gue enggak akan nanggepin loe lagi. Anggap saja yang kemarin gue anggap loe khilaf,” tegas sang selebgram.Gofar Hilman Lakukan Pelecehan Seksual. Nikita Mirzani : Perempuannya Juga Mau!Berniat mengakhiri perseteruan yang terjadi Denise malah menegaskan akan membuat karir bintang film tali pocong perawan itu tenggelam sampai kedasar samudera.“Tapi gue Denise Chariesta tante gue bisa buktikan. Gue bisa bikin loe ramai disosmed, gue bisa bikin loe ramai di berita. Tapi gue juga bisa bikin lo tenggelam di dasar lautan samudera. Kenpa? karena gue Denise Chariesta Tante,” tutupnya. ***
Read More Rizky Billar dan Lesti Kejora Tak Sebarkan Undangan Pernikahan. Kenapa?
Padel M. Agam 3 tahun yang lalu
Lingkaran - Prosesi lamaran yang sebentar lagi akan digelar oleh sepasang kekasih selebriti tanah air Rizky Billar dan Lesti Kejora tengah menjadi perhatian publik. Persiapan yang matang telah dilakukan oleh sepasang kekasih ini. Pada prosesi lamaran kali ini tak banyak yang diundang, hal ini disampaikan langsung oleah Derry Saputra selaku manajer Billar.“Ada 17 bridesmaid dan groomsmen yang dipilih mereka,” ungkap Derry di kanal YouTube KH Infotainment pada hari Jumat, (11/6/21).Jelang Prosesi Lamaran Ayah Lesti Kejora : Sudah Resiko Bukan Tidak RelaBillar dan Lesti tidak memberikan undangan secara fisik melainkan hanya orang-orang tertentu saja yang diundang dengan cara khusus sehingga di dalam acara prosesi lamaran nanti tidak semua orang bisa masuk ke dalam ruangan“Hanya orang-orang tertentu yang bisa masuk ke sana. KIta enggak ada undangan secara kita kirim, only nama doang, kalau ada nama ada password, yang namanya siapa yang nulis siapa tetap enggak bisa masuk,” ungkap Derry.Sempat terdengar kabar telah beredarnya undangan fisik acara prosesi lamaran Billar dan Lesti membuat ia juga bingung sedangkan dari kedua pihak tidak memberikan undangan tersebut.“Gue juga bingung, jujurnya,” ujar Derry sambil tertawa. ***
Read More Gofar Hilman Lakukan Pelecehan Seksual. Nikita Mirzani : Perempuannya Juga Mau!
Padel M. Agam 3 tahun yang lalu
Lingkaran - Kabar tidak mengenakkan datang dari penyiar radio sekaligus youtuber tanah air, Gofar Hilman. Dirinya dituding telah melakukan pelecehan seksual terhadap seorang perempuan. Kabar ini tengah menjadi perbincangan publik hingga menjadi trending di twitter. Kabar ini juga ditanggapi oleh sang sahabat Nikita Mirzani yang tidak percaya dengan kebenaran kabar tersebut dikarenakan menurutnya Gofar memiliki pribadi yang baik dan sopan.“Gua sudah baca beritanya, ya gua nggak tau apakah itu benar atau bohong, tapi kalau ditanya bagaimana Gofar terhadap gua, dia orangnya baik, sangat baik, sangat sopan dan tidak pernah melakukan hal-hal gimana -gimana ke gua,” ungkap Nikita di kawasan Pancoran, Jakarta Selatan pada hari Rabu, (9/6/21).Dewi Persik Tantang Denise Chariesta di Ring TinjuWanita yang akrab dipanggil nyai ini juga memberikan tanggapannya terakit kabar pelecehan yang dilakukan teman dekatnya tersebut. Ibu Arkana in mengatakan kejadian tersebut bisa saja bermula dikarenakan perempuannya juga. “Kalau misalkan ada berita seperti itu, bisa saja perempuannya juga mau, ya namanya juga laki kalo dikasih gituan masa nolak sih,” tegasnya. Dilanjutkannya, Nikita pun berharap permasalahan yang sedang dihadapi oleh Gofar dapat segera selesai.“Lagi diselesaikan aja masalahnya. Ya semoga cepat selesai,” tutup Nyai. ***
Read More Dewi Persik Tantang Denise Chariesta di Ring Tinju
Padel M. Agam 3 tahun yang lalu
Lingkaran - Selebgram sekaligus TikTokers, Denise Chariesta saat ini sedang menjadi perhatian publik. Hal ini dikarenakan ia menyenggol beberapa deretan artis papan atas tanah air. Salah satu artis yang disenggolnya yakni penyanyi dangdut senior Dewi Persik yang akrab dipanggil DP. Awal permasalahanya, Denise menjadi bintang tamu dalam acara Pagi-Pagi Ambyar di Trans TV pada Selasa, (8/6/21) dan salah satu pembawa acaranya yakni Dewi Persik.Denise merasa pada saat berjalannya acara DP memperlakukannya secara tidak subjektif dan selalu ingin menjerumuskannya.Ayu Ting Ting Teteskan Air Mata Dipelukan Ivan Gunawan“Surat terbuka untuk Dewi Persik, loe kalau gak seneng sama gue, loe ngomong aja, pertama loe itu sebagai host seharusnya lebih subjektif, karena loe harusnya netral, gue tau loe mau menjerumuskan gue,” tegas Denise melalui siaran langsung di akun Instagram pribadinya.Surat terbuka ini langsung sampai ke telinga pelantun mimpi manis dan ia langsung menanggapinya. DP membalas pernyataan yang dilayangkan oleh Denise untuknya melalui siaran langsung di instagram pribadinya. Pemilik Goyang Gergaji ini menantang Denise untuk bertarung di ring tinju dan tidak saling serang di sosial media.“Hei Denise kalo loe mau berantem sama gue berantem di ring tinju sama gue, nggak usah di sini pakek sosmed-sosmed-an, tatapan sama gue sini di ring itu baru gentle,” tegas DP. ***
Read More Jelang Prosesi Lamaran Ayah Lesti Kejora : Sudah Resiko Bukan Tidak Rela
Padel M. Agam 3 tahun yang lalu
Lingkaran - Kabar bahagia datang dari pasangan fenomenal selebriti tanah air yakni, Rizky Billar dan Lesti Kejora. Hubungan yang awalnya dijodoh-jodohkan kini berlanjut ke jenjang yang lebih serius dalam ikatan pernikahan. Tidak lama lagi pasangan ini akan melangsungkan prosesi lamaran.Kesedihan juga dirasakan oleh sang ayah Endang Mulyana jelang prosesi lamaran, yang sebentar lagi akan menikahkan anak perempuannya. Tidak mudah baginya untuk segera melepas putrinya yang kerap dipanggil dedek itu, hal ini dikarenakan tak akan memiliki banyak waktu lagi untuk menghabiskan waktu bersama sang anak.“Kalau sedih ditinggalin itu kan udah risiko bukan berarti kita enggak rela anak kita dibawa atau gimana, itukan udah kewajiban suaminya nanti,” ungkap Endang Mulyana.==break here==Pernikahan Lesti Kejora dan Rizky Billar adalah kebahagiaan yang sangat dirasakan Endang Mulyana , walaupun terselip kesedihan yang mendalam bagi seorang ayah. Karena baginya kebahagian sang anak adalah kebahagiaan untuk dirinya sendiri.“Ya kalau untuk kebahagiaan anak saya, saya sebagai orang tua pingin banget ngeliat anaknya bahagia. Saya hari itu (pernikahan), hari kebahagiaan anak saya juga akan ikut bahagia,” tegas sang ayah.Endang Mulyana berharap dan berdoa untuk kelancaran berlangsungnya setiap prosesi acara nantinya hingga hari pelaksanaan pernikahan.“Ya semoga lancar aja, kita berdoa semoga lancar” ujarnya. ***
Read More Maria Vania Ditawari Berhubungan Intim bertiga Oleh Artis Ternama Bersama Sang Istri
Padel M. Agam 3 tahun yang lalu
Lingkaran - Presenter cantik sekaligus model seksi Maria Vania baru-baru ini menjadi sorotan warganet, hal ini dikarenakan pernyataan yang menghebohkan datang darinya. Pernyataan tersebut mengenai dirinya yang diajak berhubungan intim bertiga oleh salah satu artis ternama tanah air bersama sang istri. Ia juga mengaku banyak yang mendekati dirinya dari artis-artis yang belum hingga sudah berkeluarga.“Pernah juga ada salah satu artis yang aku ngefans banget, aku suka karena keren banget. Dia juga punya istri cantik dan kayak couple goals banget. Keluarganya enggak pernah macem-macem dan enggak ada gosip,” ungkap Maria dalam kanal YouTube Gofar Hilman pada Minggu (3/6/21).Sang artis ternama juga mengajak Maria untuk pergi bersama dengan dirinya dan istri. Penawaran seperti ini sering datang kepadanya bukan hanya sekedar diajak pergi namun juga ia dijanjikan sederet fasilitas mewah sampai sekarang ini.==break here==“Terus dia bilang aku mau dong kapan-kapan keluar bareng sama kamu sama istri aku” ujarnya.Pada saat itu, Maria pun sontak langsung memberikan pertanyaan kepada sang artis yang menawarkan dirinya untuk pergi bersama sang istri. Sang artispun menjawab bahwa istrinya memperbolehkan dan tidak mempermasalahkan hal tersebut, dia bahkan mengungkapkan bahwa sang istri sedang mencari partner untuk diajak berhubungan intim bertiga bersamanya, hal ini membuatnya kehilangan rasa mengagumi sang artis dan memblokir kontaknya.“Dia kirim kayak satu screenshot sama istrinya “mau enggak sama cewek ini lucu yah, yuk.” kemudian dia bilang kami mencari partner threes ***, crazy yah,” tegas Maria dalam pernyataannya. ***
Read More Boy Suganda Menjadi Satu-satunya Pembicara Asal Indonesia di Event Internasional
Padel M. Agam 3 tahun yang lalu
Lingkaran - Boy Suganda Sinaga atau yang akrab disapa Boy, menjadi satu-satunya pembicara asal Indonesia pada acara terbesar Alibaba Cloud yang membahas seputar Challenges and Opportunities for Cloud Developers in the Post-Pandemic World. Pada acara tersebut dihadiri dari berbagai belahan dunia dengan berbagai latar belakang pekerjaan yang berbeda.Donald Trump Kembali Berulah“Pada kali ini, MVP diberikan 3 Slot untuk mengisi panel discussion seputar Challenges and Opportunities for Cloud Developers in the Post-Pandemic World, dimana aku diberikan kesempatan untuk mengisi salah satu slot itu. Dengan mengisi slot itu membuat aku jadi satu-satunya orang Indonesia yang muncul sebagai speaker pada International conference ini,” jelas Boy kepada tim Lingkaran pada Minggu (6/6/21).Persiapan yang baik adalah kunci keberhasilan dan mengikuti proses adalah jalannya. Tidak secara instan bagi Boy untuk dapat menjadi pembicara di konferensi Internasional, dimulai dari menjadi pembicara diberbagai kegiatan berskala kecil hingga seperti sekarang ini.“Karena selalu siap dalam kesempatan, akhirnya beruntung. Dimulai dari menjadi pembicara di acara yang skalanya kecil, sampai skala nasional kemarin yang recloud.id (CodePolitan x Alibaba), terus diundang untuk jadi pembicara di conference Internasional,” ungkap Boy.==break here==Dirinya menegaskan bahwa ia tidak pernah sedikitpun memikirkan tentang uang untuk dibayar diberbagai acara ketika sebagai pembicara karena tujuannya adalah untuk berbagi ilmu.“Kalo dari aku, sih enggak green-eyed personlah atau enggak mata duitan. Enggak mikirin acaranya itu dibayar atau enggak, karena tujuanku pure sharing sih. Senang sharing dan juga kompetisi,” tegas Boy.India Cemas Terhadap Perdagangan CryptocurrencyBoy juga mengungkapkan bahwa dirinya masih aktif dalam menulis diblog pribadinya dengan tujuan dapat berdiskusi dan berbagi ilmu kepada semua orang, ia juga menginginkan untuk dapat tetap memberikan yang terbaik kedepannya.“Yah diblogku di suganda.id sih aku juga nulis mungkin sampai saat ini, hal seperti itu yang masih bisa aku lakukan. Yang jelas, aku coba untuk lakuin yang terbaik yang bisa aku berikan,” ujar Boy. ***
Read More Barbie Kumalasari Dapatkan Kekasih Baru : Berondong dan Pengusaha Muda
Padel M. Agam 3 tahun yang lalu
Lingkaran - Kabar bahagia datang dari selebriti Indonesia yang terkenal dengan kontroversi, yakni Barbie Kumalasari yang akrab dipanggil Kumala. Belum lama ini ia memperkenalkan sosok kekasih barunya, yang masih sangat muda. Kekasih Kumala diketahui bernama Ian Wibowo yang berprofesi sebagai pengusaha muda dan seorang sutradara.Ria Ricis Tidak Dampingi Ayah di Saat Terakhir“Dia itu masih berusia 18 tahun dan terlihat masih sangat berondong, tapi dia ini adalah pengusaha muda yang memiliki salah satu rumah produksi dan Post Production di Indonesia,” ungakap Kumalasari kepada wartawan dilansir dari Liputan6 pada Jum’at (4/5/21).Barbie Kumalasari mengumumkan hubungannya dengan kekasih melalui aku instagram pribadinya terlihat dari foto-foto mesra yang telah mengisi halaman instagram dan memuji sang kekasih yang selalu mendukung dirinya.“Kekasihku ini pria yang sangat so sweet, selain romantis dia selalu mensuport setiap langkah-langkah aku dalam menjalankan bisnis yang sedang aku kembangkan,” kata Kumalasari.Sang Ayah Meninggal Dunia, Mpok Alpa Berada di MalangBanyak komentar-komentar yang datang dari netizen membanjiri akun instagram pribadinya, namun pelantun Hai Netizen ini mengaku santai dengan nyinyiran yang mengusik hubungan sepasang kekasih yang sedang dimabuk asmara ini“Ahh biarin aja, emang gue pikirin yang penting aku dapat sutradara berondong yang ganteng, pinter, romantis dan tajir,” tegas Kumala. ***
Read More Ria Ricis Tidak Dampingi Ayah di Saat Terakhir
Padel M. Agam 3 tahun yang lalu
Lingkaran - Berita duka datang dari YouTuber Indonesia, yakni Ria Ricis atas kepergian sang ayah untuk selama-lamanya. Kabar meninggalnya sang ayah terlamabat diketaui oleh Ricis, hal ini dikarenakan ia bersama tim sedang berada di daerah Flores NTT yang sangat susah mendapatkan sinyal. Meninggalnya sang ayah pada jum’at (4/6/21), diketahui meninggal dalam keadaan tidur.“Papa punya riwayat jantung, tapi meninggal dalam keadaan sedang tidur,” ungkap Oki Setiana Kakak dari Ria Ricis tersebut di Pondok Pesantren Darul Qur’an, Cipondoh Tanggerang.Terlambatnya Ria Ricis mengetahui kabar sang ayah telah meninggal membuatnya seperti mimpi buruk, diketahui langsung dari unggahan di halaman akun instagramnya @Riaricis1795 pada sabtu (5/06/21).“Ya. Ini semua bagi mimpi buruk bagi setiap anak dimuka bumi ini. Kehilangan ayah tercinta. Laki-laki pertama yang tidak akan pernah menyakiti hati anak dan istrinya,” tulis Ria Ricis dalam unggahan bersama sang ayah.Permintaan maaf juga diungkapkan oleh Ria Ricis untuk sang ayah dikarenakan tidak dapat mendampinginya disaat-saat terakhir dan meminta panjatan doa-doa dari semua sahabat.“pah, maafin adek ga ada di rumah di saat-saat terakhir papa. Pah, adek akan segera urus kepulangan, tapi ternyata papa sudah sangat dirindukan oleh Allah” lanjutnya dalam unggahan tersebut.
Read More