ThinkEdu

Teori Kepribadian Sigmund Freud

Teori Kepribadian Sigmund Freud
Foto : pixabay - tautan
Lingkaran- Sigmund Freud dikenal sebagai bapak psikoanalisis yang lahir di Moravia, 6 mei 1856 dan meninggal dunia di London pada 23 september 1939 berasal dari keturunan yahudi. Dasar teori psikoanalisis Sigmund Freud memiliki peran penting dari ketidak sadaran dan insting seks serta agresi yang ada di dalamnya serta memiliki tujuan untuk mengatur tingkah laku. Freud membagi kepribadian menjadi tiga pokok utama yaitu struktur kepribadian, dinamika kepribadian dan perkembangan kepribadian.
 
  1. Struktur kepribadian
Dalam struktur kepribadian terdapat tiga tingkat kesadaran yang dimiliki jiwa yakni : sadar, prasadar,tak sadar. Kemudian pada tahun 1923 Freud memperkenalkan tiga model struktur yang lain yakni: Id, Ego, Super ego. Adanya struktur baru yang dibuat oleh freud ini tidaklah untuk menggantikan struktur lama melainkan sebagia pelengkap dari struktur lama tersebut.
 
  1. Dinamika kepribadian
Didalam dinamika kepribadian Freud menjelaskan bahwa tentang adanya tenaga pendorong dan tenaga penekan, Kateksis adalah pemakaian energi psikis yang dilakukan oleh id untuk suatu objek tertentu untuk memuaskan suatu naluri, sedangkan anti-kataeksis adalah penggunaan energi psikis yang berasal dari id untuk mencegah agar id tidak memunculkan naluri-naluri yang tidak bijaksana dan destruktif. Id hanya memiliki kateksis, sedangkan ego dan superego memiliki anti-kateksis, namun ego dan superego juga bisa membentuk kateksis-objek yang baru sebagai pengalihan pemuasan kebutuhan secara tidak langsung, masih berkaitan dengan asosiasi-asosiasi objek pemuasan kebutuhan yang diinginkan oleh id.

Mengenal Istilah Insecure Dalam Psikologi
 
  1. Perkembangan kepribadian
Sigmund Freud membagi perkembangan kepribadian menjadi tiga tahapan, yakni tahap infantil (0-5 tahun), tahap laten (5-12 tahun), dan tahap genital (>12 tahun). Tahap infantil yang paling menentukan dalam membentuk kepribadian, terbagi menjadi tiga fase, yakni fase oral, fase anal, dan fase falis. Perkembangan kepribadian ditentukan terutama oleh perkembangan biologis, sehingga tahap ini disebut juga tahap seksual infantil. Perkembangan insting seks berarti perubahan kateksis seks, dan perkembangan biologis menyiapkan bagian tubuh untuk dipilih menjadi pusat kepuasan seksual (erogenus zone).

Penyebab dan Gejala Gangguan Mental OCD

Tiga struktur utama diatasa merupakan pembagian kepribadian yang dibuat oleh Sigmund Freud dalam teori psikoanalisis yang bertujuan untuk memahami hakikat perkembangan kepribadian serta bentuk kepribadian yang dimiliki manusia.***
Berita Lainnya
Video Lingkaran
Berita Populer Bulan ini
Place your ads here
Berita Terbaru