ThinkEdu

Waspada Modus Penipuan! Pelajar SMP Tertipu hingga Sepeda Motor Dibawa Kabur

Waspada Modus Penipuan! Pelajar SMP Tertipu hingga Sepeda Motor Dibawa Kabur
Foto : Tangkapan Layar
Lingkaran.id - Seorang pelajar Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Tangerang Selatan menjadi korban penipuan, yang mengakibatkan hilangnya sepeda motor miliknya dan membuatnya menangis tersedu-sedu setelah sepeda motornya dibawa oleh pelaku penipuan.

Kejadian itu terjadi di Jalan Perairan Parigi, Kecamatan Pondok Aren, Tangerang Selatan, pada Senin (9/9/2024). Saat itu, pelajar yang masih mengenakan seragam sekolahnya diminta oleh seseorang untuk mengantar dengan alasan membantu mengantarkan laptop ke kelurahan. Tanpa curiga, korban meminjamkan sepeda motornya kepada pelaku, namun pelaku justru melarikan diri dengan motor tersebut.


Heboh Akun Kaskus Fufufafa: Diduga Milik Gibran Rakabuming Raka, Istana dan Kominfo Beri Klarifikasi

Salah satu warga setempat, Wandi, yang berada di lokasi kejadian, menyaksikan pelajar tersebut menangis histeris setelah menyadari motornya hilang.

“Dia langsung menangis. Katanya ada orang yang minta diantar untuk mengirimkan laptop, terus motornya dipinjam. Saya juga kurang jelas, tapi anak itu menangis terus di situ,” ungkap Wandi.

Wandi juga menambahkan bahwa warga sekitar merasa bingung karena pelajar tersebut hanya memegang sebuah map sebagai barang yang ditinggalkan oleh pelaku.

"Anak itu bawa map, saya bilang untuk menyimpannya sebagai bukti. Tapi motornya sudah dibawa pergi oleh orang itu," lanjutnya.

Dari rekaman CCTV di sekitar lokasi, terlihat bahwa pelajar tersebut diturunkan oleh pelaku di depan salah satu rumah warga di Pondok Aren, sebelum sepeda motornya diambil.

Usai Batal Periksa Kaesang, KPK Kini Batalkan Pemanggilan Bobby Nasution Terkait Klarifikasi Penggunaan Jet Pribadi

"Anak itu cuma dikasih map, warga sempat ingin membantunya, tapi dia menolak untuk diantar," tutup Wandi.

Kasus ini pun tengah dalam penyelidikan lebih lanjut oleh pihak berwajib untuk menemukan pelaku penipuan serta mengembalikan sepeda motor korban.***

Berita Lainnya
Video Lingkaran
Berita Populer Bulan ini
Bina Husada
Berita Terbaru
Pilih yang terbaik