ThinkEdu

Viral Toilet Umum ini Pasang Timer Agar Tak Main HP saat BAB

Viral Toilet Umum ini Pasang Timer Agar Tak Main HP saat BAB
Foto : Tangkapan Layar
Lingkaran.id - Toilet umum di Gua Buddha Yungang, situs Warisan Dunia UNESCO di provinsi Shanxi, China, menjadi perbincangan hangat di media sosial karena fitur uniknya. Toilet ini dilengkapi dengan jam digital yang menghitung berapa lama seseorang menggunakan fasilitas tersebut.

Video yang viral di berbagai platform media sosial dan situs berita Tiongkok menunjukkan sederet jam digital terpasang di atas toilet wanita. Setiap bilik toilet memiliki jam digital sendiri, yang akan menampilkan tulisan 'kosong' berwarna hijau jika tidak ada yang menggunakannya.


KPK Ajak Masyarakat Bantu Temukan Harun Masiku: Empat Tahun Buron

Ketika seseorang menggunakan toilet, jam digital akan mulai menghitung waktu sejak pintu dikunci. Reaksi dari pengguna media sosial Weibo beragam. Beberapa warganet berpendapat bahwa fitur ini dapat mencegah orang bermain ponsel terlalu lama di toilet.

"Ini adalah lokasi wisata, bukan perkantoran. Siapa yang ingin duduk di toilet terlalu lama? Apakah ini benar-benar perlu?" ujar seorang warganet, dikutip dari SCMP, Jumat (14/6/2024).

Seorang karyawan di lokasi wisata tersebut menjelaskan kepada surat kabar Xioxiang Morning Herald bahwa pemasangan jam digital ini bertujuan untuk mengatasi masalah banyaknya pengunjung sehingga dapat sebagai pengi.

Miris! Ibu Kandung Lecehkan Kemaluan Anak Hingga Kesakitan

"Ini bukan tentang mengontrol lamanya seseorang berada di toilet. Kami tidak akan mengusir seseorang dari toilet secara tiba-tiba. Kami juga tidak menetapkan batasan waktu, seperti 5 atau 10 menit, untuk penggunaan toilet," jelasnya.

Fitur ini telah menarik perhatian luas, menimbulkan perdebatan tentang efisiensi dan privasi di lokasi wisata yang ramai.***

Berita Lainnya
Video Lingkaran
Berita Populer Bulan ini
Bina Husada
Berita Terbaru