Skandal Asusila Sesama Jenis, Oknum Staf BAAK UIN Palembang Resmi Jadi Tersangka
"Doakan semoga semuanya lancar. Intinya banyak yang bertanya apakah kami sedang bercerai, ada berita-berita yang dibuat seolah-olah saya menggugat cerai. Bahkan ada juga yang bilang saya menikah siri," ujar Atta.
Atta menambahkan bahwa situasi ini semakin meresahkan karena kabar tersebut telah menyebar luas dan menimbulkan kebingungan di kalangan teman-teman, keluarga, hingga rekan bisnis mereka.
Polisi Ringkus Mantan Pacar dan Tiga Pelaku Lain dalam Kasus Pembunuhan Siswi SMP di Palembang
"Banyak yang ngechat, 'Bang Atta cerai?' bahkan keluarga, teman-teman di luar, hingga brand yang bekerja sama dengan kami mengira kami benar-benar bercerai. Menurutku, berita ini sudah menyimpang dan digunakan oleh pihak-pihak tertentu untuk mendapatkan banyak views dengan menyebarkan informasi yang tidak sesuai," jelasnya.
Namun, Atta tidak memberikan keterangan lebih lanjut mengenai tujuan kedatangannya ke kantor polisi. Usai pernyataan singkatnya kepada media, ia bersama Aurel segera meninggalkan lokasi tanpa memberikan penjelasan tambahan.***