ThinkEdu

Duta Digital GDI Hadiri Talkshow RRI Palembang: Siap Wujudkan Ekosistem Digital yang Sehat dan Beretika

Duta Digital GDI Hadiri Talkshow RRI Palembang: Siap Wujudkan Ekosistem Digital yang Sehat dan Beretika
Foto : Lingkaran.id
Lingkaran.id - Duta Digital Generasi Digital Intelektual (GDI) 2024 menghadiri acara Talkshow yang diselenggarakan oleh RRI Palembang dengan tema "Duta Digital GDI Wujudkan Ekosistem Digital yang Sehat dan Beretika". Acara ini berlangsung pada Jum'at, 20 Desember 2024, pukul 16.00 - 17.00 WIB, yang dipandu oleh host Selvian yang membawakan suasana hangat dan penuh semangat.

Acara ini dihadiri langsung oleh tiga Duta Digital GDI 2024, yakni Suci Prestika (Duta 1), Masayu Siti Fatimah (Duta 2), dan Salsabillah Firdausyiah (Duta 3). Ketiganya berbicara tentang pentingnya menciptakan ekosistem digital yang sehat dan beretika dalam menghadapi perkembangan teknologi yang pesat.


Bersaing Ketat! Lima Finalis Duta GDI 2024 Bersiap Memukau di Grand Final

Suci Prestika menyampaikan bahwa di tengah pesatnya perkembangan teknologi, sangat penting untuk membangun ekosistem digital yang sehat dengan menghargai sesama pengguna dan mengedepankan etika. Menurutnya, generasi muda memiliki peran yang sangat besar dalam menciptakan konten positif di dunia maya, sehingga teknologi bisa dimanfaatkan untuk kebaikan.

"Di era digital yang serba cepat ini, kita perlu membangun ekosistem digital yang sehat dengan saling menghargai dan mengedepankan etika. Ini adalah tanggung jawab bersama untuk memastikan bahwa teknologi dapat digunakan untuk kebaikan, bukan malah menyebarkan kebencian atau hoaks," ungkap Suci.

Masayu Siti Fatimah menekankan bahwa penggunaan teknologi tidak hanya untuk kemudahan, tetapi juga untuk edukasi dan pemberdayaan. Ia menambahkan bahwa sebagai Duta Digital GDI, mereka berkomitmen untuk mendorong masyarakat, khususnya remaja, agar lebih bijak dalam menggunakan media sosial dan platform digital lainnya. Masayu juga menegaskan pentingnya kampanye online yang mengedukasi masyarakat tentang etika digital.

"Ekosistem digital yang sehat berarti kita tidak hanya menggunakan teknologi untuk kemudahan, tetapi juga untuk edukasi dan pemberdayaan. Kami sebagai Duta Digital GDI memiliki komitmen untuk mendorong masyarakat, terutama remaja, untuk lebih bijak dalam menggunakan media sosial dan platform digital lainnya," jelas Masayu.

Sementara Salsabillah Firdausyiah, di sisi lain, menyoroti pentingnya menciptakan ruang digital yang aman dan penuh rasa hormat bagi setiap individu. Ia berharap agar semakin banyak orang yang sadar akan pentingnya melaporkan konten negatif dan menyebarkan informasi yang bermanfaat.

"Bagi saya, ekosistem digital yang sehat adalah ekosistem di mana setiap individu bisa merasa aman, dihargai, dan tidak ada eksploitasi digital yang merugikan orang lain. Kami berharap dapat mendorong lebih banyak orang untuk melaporkan konten negatif dan berbagi informasi yang mendidik," tegas Salsabillah.

Duta Generasi Digital Kota Palembang, Hadiri dan Meriahkan Grand Final Pemilihan BGK UBD 2023

Para Duta Digital GDI 2024 berharap agar semakin banyak pihak yang terlibat dalam menciptakan lingkungan digital yang aman dan positif, terutama bagi generasi muda. Selain kampanye edukasi, mereka juga berencana untuk menggelar beberapa program yang berfokus pada kesadaran digital dan pemahaman tentang etika dalam berinteraksi di dunia maya.

Melalui acara Talkshow ini, Duta Digital GDI menunjukkan komitmen mereka untuk menjadi agen perubahan dalam mewujudkan ekosistem digital yang sehat dan beretika.***

Berita Lainnya
Video Lingkaran
Berita Populer Bulan ini
Bina Husada
Berita Terbaru
Pilih yang terbaik