ThinkEdu

‘Balas Dendam’, Herman Deru Bantu OKU Timur Ratusan Miliar

‘Balas Dendam’, Herman Deru Bantu OKU Timur Ratusan Miliar
Foto : Instagram/humas_provsumsel - tautan
Lingkaran – Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) Herman Deru meresmikan secara langsung pembangunan infrastuktur bantuan Gubernur Sumsel di Kecamatan Semendawai Timur OKU Timur, Selasa, (7/9/21).

Herman Deru, Satu-satunya Gubernur Penerima Penghargaan Pin Emas Kapolri

Sebesar Rp 269 Miliar diterima Kabupaten OKU Timur melalui dana bantuan khusus Gubenur Sumsel tahun anggaran 2021 yang akan dipergunakan untuk pembangunan infrastruktur seperti jalan, jembatan dan penunjang lainnya. 

"Ini adalah pembalasan dendam sebenarnya," ujar Deru dalam kata sambutannya. 

Diceritakannya, Deru masih ingat saat dirinya menjabat menjadi Bupati OKU Timur.

“Saya ingat saat saya menjabat saat itu tidak ada jalan yang layak, jembatan yang layak. Karena dulu tidak pernah ada perencanaan yang matang untuk jadi pemukiman.Terlebih lagi ini daerah hutan di mana masih banyak gajah dan jadi daerah transmigrasi,” ceritanya
Berita Lainnya
Video Lingkaran
Berita Populer Bulan ini
Bina Husada
Berita Terbaru