Lingkaran – AS Roma akan menjamu CSKA Sofia di laga perdana grup C UEFA Conference League 2021/2022. Kedua tim akan bertanding di Stadio Olimpico, Roma, Jumat (17/9/21).
Debut Ronaldo di Liga Champions Berakhir PahitMusim ini merupakan musim pertama UEFA Conference League. Kompetisi antarklub Eropa yang levelnya berada dibawah Liga Champions dan Liga Europa. Roma yang musim lalu dilatih oleh Paulo Fonseca pada musim lalu berada di peringkat 7 Serie A Italia, lolos ke play-off kualifikasi UEFA Conference League musim ini.
Bersama pelatih Jose Mourinho, Roma menyingkirkan Trabzonspor (Turki) dengan ageregat 5-1. Lima gol mereka dicetak oleh Lorenzo Pellegrini, Eldor Shomurodov, Bryan Cristante, Nicolo Zaniolo dan Stephan El Shaarawy. Roma berada di grup C bersama CSKA Sofia (Bulgaria), Zorya Luhansk (Ukraina), dan Bodo/Glimt (Norwegia).