Liverpool mempunyai tembok yang kokoh dalam diri Alisson Becker. Kiper asal Brasil itu tampil luar biasa seajuh ini di Premier League. Dia berada di peringkat ketiga kiper terbaik dengan catatan 4
clean sheets.
Gelandang Donny van de Beek Tak Betah di Manchester UnitedLiverpool juga sedang bagus-bagusnya di Premier League musim ini. Catatan Liverpool di laga tandang sejauh ini meraih 3 kemenangan dan 1 imbang, itu pun selalu mencetak 3 gol paling sedikit.
Pelatih Liverpool Jurgen Klopp akan mengandalkan trio Sadio Mane, Mohammed Salah dan Roberto Firmino. Mohammed Salah bisa menjadi mimpi buruk untuk Man United bila dibiarkan berkeliaran di lini depan. Ia saat ini menjadi pencetak gol terbanyak Liverpool dengan tujuh gol di Premier League. ***