ThinkEdu

Ferdy Sambo Jalani Pemeriksaan Gunakan Lie Detector, Hari Ini!

Ferdy Sambo Jalani Pemeriksaan Gunakan Lie Detector, Hari Ini!
Foto : TikTok/@alexandermatakena
Lingkaran- Pemeriksaan Ferdy Sambo oleh Penyidik Dit Tipidum Bareskrim Polri atas kasus pembunuhan berencana Brigadir J akan berlangsung pada hari ini, Kamis (8/9/22).

Pemeriksaan Ferdy Sambo akan menggunakan alat anti pendeteksi kebohongan atau Lie Detector, hal ini diungkapkan langsung oleh Dir Tipidum Bareskrim Polri Brigjen Andi Rian Djajadi

"Untuk FS akan dilaksanakan hari Kamis," ungkap Andi Rian Djajadi.

Pemeriksaan Ferdy Sambo Gunakan Alat Lie Detector Ditunda Besok

Penggunaan alat anti pendeteksi kebohongan atau Lie Detector kepada para tersangka kasus pembunuhan berencana Brigadir J bertujuan untuk mendapatkan keterangan yang jujur dari para tersangka.

 "Untuk menguji tingkat kejujuran masing-masing tersangka dan saksi dalam memberikan keterangan," ujar Andi.

Oknum Polisi Tembak Polisi Hingga Tewas di Hadapan Istri dan Anak

Diketahui Polri telah menetapkan lima tersangka dalam kasus pidana pembunuhan berencana Brigadir J. Mereka adalah Irjen Pol Ferdy Sambo, Bharada Richard Eliezer, Kuat Ma'ruf, Bripka Ricky Rizal, dan Putri Candrawathi.

Sedangkan total tujuh anggota polisi sebagai tersangka dalam menghalangi penyidikan (obstruction of justice) yakni Mantan Kadiv Propam Polri Irjen Ferdy Sambo, Karopaminal Divisi Propam Polri Brigjen Hendra Kurniawan, Kaden A Biropaminal Divisi Propam Polri Kombes Agus Nurpatria, Wakadaen B Biropaminal Divisi Propam Polri AKBP Arif Rahman Arifin, PS Kasubbagriksa Baggaketika Rowabprof Divisi  Propam Polri Kompol Baiquni Wibowo, PS Kasubbagaudit Baggaketika Rowabprof Divisi Propam Polri Kompol Chuk Putranto dan eks Kasubnit I Subdit III Dittipidum Bareskrim Polri AKP Irfan Widyanto.*** 

 
Berita Lainnya
Video Lingkaran
Berita Populer Bulan ini
Webinar Thinkedu
Berita Terbaru