ThinkEdu

Terjunkan 1.022 Personel Tingkatkan Keamanan Konser BLACKPINK

Terjunkan 1.022 Personel Tingkatkan Keamanan Konser BLACKPINK
Foto : Freepik/@freestockcenter
Lingkaran.id- Perhelatan konser girlband asal Korea BLACKPINK akan digelar di Stadion Utama Glora Bung Karno pada hari ini dan dilanjutkan pada Minggu 12 Maret 2023 merupakan konser kedua BLACKPINK di Indonesia.

Dalam peningkatan kemanan pada konser BLACKPINK akan diturunkan personel gabungan sebanyak 1.022 personel, hal ini diungkapkan oleh Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko pada Sabtu (11/3/2023).

"Untuk pengamanan konser ada 1.022 personel gabungan yang dilibatkan," ungkap Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko.

Polisi Militer Bekuk Oknum Anggota TNI Gadungan

Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko juga menyebutkan bahwa personel gabungan tersebut terdiri dari 932 personel kepolisian, 30 anggota TNI, dan 60 personel jajaran Pemprov DKI seperti Dishub dan Satpol PP.

Dalam pengamanannya ribuan personel gabungan ini akan disebar di sejumlah titik kawasan SUGBK untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat yang akan menonton koser dan beraktivitas di sekitar SUGBK dan menghindari aksi bentrok.

Amankan 15 Remaja Dari Rumah Kos, Temukan 2 Boks Kondom Siap Pakai

Strategi lainnya berupa rekaya lalu lintas juga telah disiapkan untuk menghindari kemacetan, namun akan diterapkan apabila situasi dan kondisi memungkinkan.

"Untuk rekayasan arus lalu lintas akan dilakukan secara situasional melihat perkembangan di lapangan," ujarnya.***
 
Berita Lainnya
Video Lingkaran
Berita Populer Bulan ini
Webinar Thinkedu
Berita Terbaru