Website Thinkedu

Isi Surat Pemanggilan oleh Pihak Universitas Sriwijaya Memberatkan Mahasiswi Terduga Korban Pelecehan!

Isi Surat Pemanggilan oleh Pihak Universitas Sriwijaya Memberatkan Mahasiswi Terduga Korban Pelecehan!
Foto : Instagram/@seputarkotapalembang
Lingkaran - Pemanggilan dilakukan oleh pihak universitas Sriwijaya Palembang terhadap mahasiswi Fakultas Ekonomi Universitas Sriwijaya yang diduga menjadi korban pelecehan yang dilakukan oleh oknum dosen.

Pihak Unsri Membantah Mahasiswi Korban Pelecehan Dicoret Dari Daftar Yudisium

Surat pemanggilan yang beredar disosial media, diunggah oleh salah satu akun istagram @seputarkotapalembang, yang memperlihatkan isi surat pemanggilan secara detail.

Tepatnya pemanggilan akan dilakukan pada Sabtu (4/12/21) pukul 15.30 WIB, yang bertempat di ruang rapat Program Studi Magister Manajemen Unsri.

Keberlangsungan pemanggilan korban akan dilakukan secara tertutup dan tidak diperbolehkan untuk membawa wakil atau didampingi oleh siapapun. Bahkan terdapat keterangan di dalam surat pemanggilan apabila tidak dapat memenuhi pemanggilan dan ketentuan yang telah ditetapkan maka akan berdampak kepada kapasitas korban sebagai mahasiswi Fakultas Ekonomi Universitas Sriwijaya.

Banyak komentar warganet yang menyayangkan hal tersebut terkait ketentuan yang memberatkan sang mahasiswi sehingga perlunya di dampingi untuk menghidari tindakan intimidasi.

Pasca Menjadi Korban Pelecehan Dosen, Mahasiswi Unsri Dicoret dari Daftar Yudisium

“Gk dibenarkan hal seperti itu,, itu sama sjaa pihak kampus ingin mengintimidasi nantinya,, kita gk tau akan apa yg terjadi,, kami berharap nanti korban didampingi lawyers nya,, atw setidaknya ketua BEM universitas,” tulis salah satu akun @anakbungsu_5 di kolom komentar.***
Berita Lainnya
Video Lingkaran
Berita Populer Bulan ini
Thinkedu Online Course
Berita Terbaru
Stikes Bina Husada