ThinkEdu

Nicolo Barella dan Lorenzo Insigne Kubur Mimpi Belgia

Nicolo Barella dan Lorenzo Insigne Kubur Mimpi Belgia
Foto: Tangkapan Layar/Youtube
Lingkaran Gli Azzurri julukan Italia berhasil menembus fase semifinal EURO 2020 setelah berhasil mengandaskan tim favorit Belgia 1-2 dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Allianz Arena, Munich, Sabtu (3/7/21) dini hari WIB.

Joan Laporta Temui Presiden La Liga, Bahas Lionel Messi

Masuk menit pertama pertandingan Belgia langsung menguasai jalannya laga namun Gli Azzurri yang tekenal dengan pertahanan grendelnya terbaik tak mampu ditembus oleh Belgia. Alih-alih mencetak gol, Belgia malah kebobolan lebih dulu lewat aksi Lorenzo Insigne akan tetapi wasit membatalkannya setelah melihat Video Assistant Referee (VAR).

Belgia balik menyerang pada menit ke-22, de Bruyne tanpa penjagaan dengan leluasa memasuki sepertiga akhir pertahanan Gli Azzurri dan langsung melepaskan tendangan keras menggunakan kaki kiri namun masih mampu ditepis oleh kiper Donnarumma.

Gli Azzurri akhirnya mampu mencetak gol di menit ke-31. Berawal dari tendangan bebas cepat Marco Verrati memotong bola yang dihalau oleh bek Belgia dan memberikan umpan kepada Nicolo Barella yang dengan tenang meloloskan diri dari penjagaan tiga bek Belgia dan langsung melepaskan tembakan ke pojok kiri gawang, skor berubah 0-1 bagi Italia.

Belum sempat untuk menyamakan kedudukan Belgia malah harus kembali kebobolan. Menit ke-44, Insigne menusuk dari sisi kiri ke tengah dan tak mendapatkan penjagaan oleh bek Belgia, sehingga mampu melepaskan tendangan keras yang meluncur melengkung ke pojok kanan kiper Courtois, 0-2 bagi Gli Azzurri.
Berita Lainnya
Video Lingkaran
Berita Populer Bulan ini
Bina Husada
Berita Terbaru